KII Resmikan Showroom Tangkas–KOI, Hadirkan Solusi Kendaraan Listrik dengan Akses Pembiayaan Inklusif

themastermin

September 19, 2025

2
Min Read

Jakarta, 12 September 2025 – PT Kawan Inti Indonesia (KII) melalui anak usahanya, Kawan Otomotif Indonesia (KOI), resmi membuka Showroom Tangkas–KOI sebagai bagian dari kerja sama strategis dengan Tangkas. Showroom ini menjadi langkah penting dalam menghadirkan solusi kendaraan listrik terintegrasi bagi masyarakat, khususnya mitra driver Gojek.

Grand Opening yang digelar pada Jumat (12/9) ini dihadiri oleh manajemen KII, lender, serta mitra strategis.

CEO KII, Ilham Purnama Bahagia, menekankan bahwa showroom ini bukan sekadar tempat penjualan motor listrik, melainkan pusat solusi yang menghubungkan kendaraan ramah lingkungan dengan akses pembiayaan yang mudah. “Melalui showroom Tangkas–KOI, kami tidak hanya menjual kendaraan listrik. Kami menghadirkan sebuah solusi lengkap: motor listrik berkualitas, skema pembiayaan inklusif, dan dukungan ekosistem digital. Dengan pendekatan ini, kami ingin memberikan nilai lebih bagi mitra driver, masyarakat, dan para lender,” ujar Ilham Purnama Bahagia.

KII optimis showroom ini akan menjadi katalis dalam percepatan adopsi kendaraan listrik di Indonesia. Dengan dukungan pembiayaan yang fleksibel, KII berupaya membuka peluang bisnis baru bagi lender sekaligus memberikan alternatif transportasi yang lebih efisien dan ramah lingkungan bagi masyarakat. “Kami percaya masa depan transportasi adalah listrik, dan masa depan pembiayaan adalah inklusif. Showroom ini adalah titik temu antara inovasi, keberlanjutan, dan peluang bisnis,” tambah CEO KII Grup tersebut.

Dengan peresmian showroom ini, KII dan KOI menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan inovasi serta menjalin kolaborasi yang memperkuat ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

Tinggalkan komentar

Related Post